Senin, 19 Maret 2012

Donny Alamsyah Pria Identik Film Action

Bisa terlibat main dalam film baru produksi ke-2 dari PT. Merantau Films, 'The Raid', diakui Donny Alamsyah merupakan sebuah kesempatan yang sayang jika terlewatkan. Karena menurut pria yang mengaku memiliki minat besar dengan seni beladiri tersebut, 'The Raid' adalah satu-satunya film Indonesia yang menyuguhkan aksi menegangkan di sepanjang alur ceritanya.
“Gue ambil film ini karena dari kecil gue suka beladiri, seperti Karate, taekwondo, akido, dan tinju sam beladiri Takstis,” kata Doni saat ditemui dalam press screening film 'The Raid' di FX Plaza, kawasan Sudirman, Jakarta (19/03/2012).
Bahkan demi totlitas aktingnya dalam film tersebut, kata Donny, dirinya harus melakukan olah fisik selama 5 bulan lamanya. “Latihan setiap hari mulai dari jam 10 sampai jam 4 Sore. Istirahat cuma satu jam aja. Tapi kegiatan ini sama sekali nggak menggganggu aktifitas gue, karena gue memang lagi fokus sama film ini," bebernya.
The Raid adalah sebuah film yang menceritakan perjalanan 20 orang anggota pasukan khusus yang menjalankan misi menangkap seorang bandar narkotika kejam di sebuah gedung 30 lantai yang menjadi sarang penjahat karena tidak pernah terjamah oleh aparat. Sayang, misi pasukan khusus yang mayoritas berisikan anggota baru itu tidak berjalan mulus, sehingga mereka harus berjuang melewati lantai demi lantai untuk menyelasaikan misi dan tentunya bertahan hidup.
Dalam film besutan sutradara Gareth Huw Evans itu, Donny berperan sebagai Andi yang tak lain adalah "tangan kanan" dari bandar narkotika yang diperankan oleh aktor kawakan, Ray Sahetapi. Namun Donny berkhianat saat pasukan khusus menggrebek markas Ray, karena mengetahui sang adik, Rama (Iko Uwais) adalah salahsatu dari 20 anggota pasukan khusus tersebut. “Di film ini memang nggak ada adegan ceweknya, yang disorot itu lebih ke adegan actionnya aja," tutup Donny.
Selain mengisi musik latar dalam film The Raid atau Serbuan Maut, rupanya Mike Kenji Shinoda, salah satu personel Linkin Park, mengaku tergila-gila dengan jalan ceritanya. Kepada aktor yang juga penata laga The Raid, Iko Uwais dan Yayan Ruhian, Mike Shinoda mengungkapkan hal itu.
Pertemuan Mike Shinoda dengan keduanya terjadi ketika Linkin Park mengadakan konser di Jakarta, September 2011 lalu. Sejumlah pemain dan kru ikut menyaksikan konser mereka di Tanah Air. Alangkah terkejutnya Mike saat melihat para bintang The Raid juga turut hadir. “Iya waktu nonton Linkin Park kemarin, Mike itu langsung teriak 'Mad Dog'!," cerita Yayan pemeran Mad Dog.
Yayan dan kawan-kawan juga diberi kartu all access yang semula hanya memegang tiket VIP. Sebelum manggung Mike banyak bertanya dan memuji tentang film yang disutradarai Gareth Evans. "Bahkan dia sediain kami satu ruangan khusus dan sempet ngobrol dan memuji film The Raid. Dia suka banget," tutur Yayan.
Sambutan masyarakat luar negeri memang begitu antusias, belum diputar di Indonesia 'The Raid' sudah memenangkan banyak penghargaan seperti, 'Cadillac People's Choice Award' di ajang Midnight Madness Toronto International Film Festival yang berlangsung dari tanggal 8-18 September 2011. Penasaran bagaimana jalan ceritanya, The Raid akan diputar serentak tanggal 23 Maret. (seru/kmps)

0 komentar:

Posting Komentar